Bulu mata berperan penting untuk memberikan tampilan yang lebih pada mata kamu, apalagi jika memiliki bulu mata lentik yang membuat mata jadi nampak lebih lebar dan segar. Namun, tidak semua orang memiliki bulu mata yang lentik secara alami, meski demikian ada banyak cara untuk membuat bulu mata menjadi lentik.
Pernah gak kamu cobain perawatan Eyelash Extension? Kalau pernah gimana pengalaman kalian? Prosesnya mungkin cukup rumit karena memerlukan kehati-hatian dalam meletakkan setiap helai bulu mata tambahan di atas bulu mata alami kita satu per satu. Jadi, daripada menggunakan metode tersebut, terdapat beberapa cara yang lebih mudah dan praktis untuk buat bulu mata kamu menjadi lentik tanpa Eyelash Extension.
- Pakai Pengeriting Bulu Mata
Diperlukan kewaspadaan saat menggunakan penjepit bulu mata. Jika tidak hati-hati, bukannya mendapatkan bulu mata yang lentik, malah bisa menyebabkan potongan bulu mata yang tidak diinginkan. Untuk hasil yang terbaik, kamu bisa sedikit memanaskan klip penjepit bulu mata kamu menggunakan pengering rambut. Setelah itu, gunakan penjepit bulu mata untuk sedikit melengkungkan bagian pangkal bulu mata. - Maskara
Maskara memiliki peranan penting dalam menciptakan efek bulu mata yang lentik. Ada berbagai jenis maskara yang dirancang khusus untuk memberikan efek tersebut. Gosok perlahan maskara dengan fungsi melentikkan pada bulu mata. Pastikan setiap helai bulu mata tidak saling menyatu. Setelah itu, gunakan maskara tahan air agar efek lentiknya tetap terjaga. - Lash Lift
Filler lift atau juga yang sering disebut sebagai lash lift adalah metode untuk membuat bulu mata tampak bervolume. Metode yang satu ini agak berbeda dengan sambung bulu mata. Bahkan banyak orang yang lebih memilih lash lift karena lebih mudah dalam pemakaiannya, awet dan tahan lama serta tidak perlu melakukan kontrol perawatan rutin.
Di Pokata Beauty Bar tersedia untuk treatment Eyelash Extension dan ditangani oleh terapis yang profesional jadi kamu gak usah khawatir, kalo kamu tertarik untuk treatmentnya untuk buat bulu mata kamu jadi makin cetar bisa Reservasi Disini ya!