Sebelum sesi pijat atau body massage, ada beberapa hal penting yang perlu kamu ketahui. Berikut adalah beberapa informasi yang sebaiknya diingat dan yang sebaiknya dihindari saat melakukan pijat atau body massage.
-
Lakukan Komunikasi
Sebelum memulai sesi massage, penting untuk lakukan komunikasi dengan terapis jika ada situasi atau masalah yang membuat kamu tidak nyaman. Jika kamu merasa ada yang tidak sesuai dari aktivitias pijat yang diberikan, jangan ragu untuk mengungkapkannya secara langsung ya. Selain itu, jika kamu mengalami rasa sakit selama proses pijat, segera beri tahu terapis.
-
Jangan Datang Terlambat
Disarankan untuk tiba 10 menit sebelum jadwal massage kamu untuk melakukan persiapan seperti ke toilet terlebih dahulu dan berbicara kepada terapis dan lain sebagainya. Jika kamu terlambat datang dapat mengganggu pelanggan lain yang mungki memiliki janji sebelumnya.
-
Pergi Ke Toilet Sebelum Massage
Sebelum memulai sesi massage pastikan kamu untuk pergi ke toiler terlebih dahulu. Ini penting agar kamu dapat bersantai selama satu hingga satu setengah jam tanpa terganggu oleh keinginan untuk buang air kecil selama treatment.
-
Matikan Ponsel Kamu
Ponsel yang berbunyi secara teratur dapat mengganggu ketenangan selama sesi massage. Kamu bisa mengubah pengaturan dering telepon menjadi getar atau mode senyap, sehingga tidak akan mengganggu konsentrasi kamu saat sedang mendapatkan pijatan dan mengganggu pengalaman saat dipijat.
-
Jangan Lakukan Treatment Massage Ketika Sakit
Jika kamu memaksa dipijat ketika mengalami sakti seperti flu, batuk, demam justru akan memperparah kondisi kamu. Perlu diingat bahwa virus tersebut bisa menular ke yang lain bahkan ke terapis yang memijat kamu.
-
Beritahu Jika Pernah Cedera atau Kecelakaan
Selalu beritahu terapis apabila kamu pernah melakukan operasi besar atau mengalami cidera yang serius. Terapis wajib mengetahui kondisi tubuh kamu, sehingga terapis bisa menentukan pijatan yang tepat sesuai dengan kebutuhan kamu.
-
Jangan Menggunakan Wewangian di Ruangan Terapi
Beberapa orang memiliki alergi seperti bau tertentu, bahkan diantaranya bisa terserang asma. Oleh karena itu, untuk menghindari hal tersebut, alangkah baiknya tidak memakai wewangian yang menyengat saat melakukan pijat di ruang terapi.
Nah sekarang kamu udah tau kan hal-hal yang dapat dipersiapkan dan yang harus dihindari ketika mau treatment body massage, semoga tips di atas bisa buat pengalaman treatment body massage kamu jadi lebih maksimal ya.
Kamu bisa treatment Body Massage di Pokata Beauty Bar, Reservasi Disini!