Bisa menghilangkan kotoran dan sel kulit mati yang tidak bisa dihilangkan oleh pembersih wajah biasa saja, Facial Treatment bisa mengatasi berbagai masalah kulit wajah, loh beauties. Terlebih lagi, melakukan perawatan wajah tersebut juga bisa membuat kamu lebih rileks, sehingga stres bisa berkurang. Manfaatnya apa aja ya beauties?
Berikut beberapa manfaat melakukan Facial Treatment secara teratur:
-
Membersihkan Kulit Hingga Bagian Dalam
Perawatan ini bisa membersihkan kulit kamu secara menyeluruh, lebih bersih dari mencuci wajah biasanya. Menghilangkan tumpukan minyak, debu dan kotoran. kulit kamu akan terlihat lebih bercahaya dan sehat.
-
Membuat Rileks
Dapat Membuat Wajah dan pikiran rileks, loh beauties. Ada ratusan titik system saraf di wajah saat di pijat tubuh akan merespon. Sistem saraf simpatik kamu jadi aktif maka dari itu bisa membuat suasana hati kamu bagus dan mengurangi kecemasan.
-
Meremajakan Kulit
wajah bisa tampak lebih muda. perawatan wajah yang melibatkan pemijatan bisa meningkatkan sirkulasi wajah yang membantu regenerasi kulit. Dan produksi kolagen dan memperkuat otot-otot di wajah kamu, meminimalkan garis-garis halus dan kerutan. Sehingga, wajah kamu bisa tampak lebih muda.
-
Mengatasi Berbagai Masalah Kulit Wajah
Jangan sekali-kali jerawat kamu dipencet yah. Melakukan Perawatan secara teratur juga bisa menghilangkan komedo hitam dan putih yang tidak mungkin dilakukan di rumah. Komedo merupakan bintik-bintik kecil yang muncul akibat pori-pori tersumbat. Meskipun kecil, bintik-bintik tersebut bisa mengganggu dan membuat wajah tampak kusam.
-
Meningkatkan Sirkulasi Darah
Sirkulasi yang baik itu sangat penting Loh Beauties, karena bisa membantu membawa oksigen, protein, dan nutrisi ke kulit, sekaligus mengurangi pembengkakan akibat penumpukan cairan. Sehingga, kulit wajah akan terlihat lebih sehat, muda dan bercahaya.
Nah sekarang sudah tau manfaat Face Treatment ya beauties!
Setelah mengetahui beberapa Manfaat Face Treatment, apakah kamu ingin manjakan wajah kamu Di Pokata Beauty Bar?. Tentunya semuanya bermanfaat buat tubuh kamu. Dan kamu tinggal cocokin aja sama kebutuhan kamu, semoga artikel ini membantu kamu yang lagi bimbang mau pilih treatment apa yang cocok untuk wajah kamu.
Jika kamu tertarik untuk Face Treatment di Pokata Beauty Bar kamu bisa Reservasi Disini!